Surah Abasa ayat 1-7


Dengan Menyebut Nama Allah Yang Maha Pengasih, Maha Penyayang

1. Dia (Muhammad) berwajah masam dan berpaling

2. karena seorang buta telah datang kepadanya (Abdullah bin Ummi Maktum)

3. Dan tahukah engkau Muhammad barangkali dia ingin menyucikan dirinya dari dosa

4. atau dia ingin mendapat pengajaran, yang memberi manfaat kepadaanya 

5. Adapun orang yang merasa dirinya serba cukup (pembesar-pembesar Quraisy)

6. maka engkau Muhammad memberi perhatian kepadanya 

7. padahal tidak ada cela atasmu kalau dia tidak menyucikan diri (beriman)

.....................................................................................................................................................................

Surah Abasa adalah surah yang ke 080, berisi 42 ayat (1-42), terdapat pada Juz 30 atau Juz Amma. Diturunkan di kota Makkah dan termasuk kedalam golongan surah Makkiyah.

Surat Abasa mengandung teguran Allah kepada Rasululah s.a.w. yang lebih mengutamakan pembesar-pembesar Quraisy yang diharapkan agar mereka masuk Islam daripada Ibnu Ummi Maktum yang buta, tapi telah diyakini keimanannya.

Komentar